Widget HTML #1

Aplikasai Untuk Membuat Program HTML

Windows

Langkah awal dalam membuat berkas HTML adalah kita buka Notepad pada komputer kita. Untuk membukanya bisa melalui beberapa cara, salah satunya melalui fitur Run yang terdapat pada Windows. 

Silakan gunakan kombinasi tombol Windows + R untuk membuka jendela Run, kemudian tuliskan “notepad”




MacOS

Langkah awal dalam membuat berkas html di sistim operasi MacOS adalah buka aplikasi TextEdit, lalu lakukan pencarian dengan menuliskan “TextEdit”.

Lalu setelah aplikasi TextEdit terbuka, masuk ke preference untuk melakukan pengaturan pada TextEdit melalui panel atas seperti gambar berikut ini:


Selanjutnya jendela preferences akan terbuka, pada bagian format pastikan kita memilih Plain text.


Selanjutnya tutup jendela preferences, lalu kita tentukan lokasi untuk pembuatan berkas HTML baru, Anda bebas menentukkan lokasi sesuai yang Anda inginkan, tetapi pada contoh gambar dibawah ini kita menyimpannya pada [user] -> WebDasar. 
Setelah menentukkan lokasinya, lalu pilih tombol New Document yang terletak di pojok kiri bawah dari jendela finder. Selanjutnya akan muncul tampilan Text Editor kosong seperti ini:
 



Linux (Ubuntu)

Langkah awal untuk menuliskan berkas HTML di sistim operasi Linux (Ubuntu) adalah membuka text editor. Bukalah text editor melalui terminal dengan cara mengetikan keyword “gedit” kemudian tekan enter.



Demikian yang bisa kami bagikan jika ada pertanyaan silahkan tuliskan dikolom komentar.